Pembangunan Aplikasi Monitoring Realisasi Anggaran (MRA) Berbasis Android Pada Balai Latihan Kerja Lembang

  • Nur Alamsyah Universitas Nasional PASIM

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh kegiatan operasional pemerintahan untuk memonitoring realisasi anggaran masih menggunakan system dengan komputer sebagai alat utama, dan tidak sampai pada tahap komponen kegiatan. Salah satu alternatif yang digunakan oleh peneliti yaitu dengan membangun Aplikasi Monitoring Berbasis Android, dilakukan agar monitoring dan pelaporkan realisasi akan lebih mudah dan dapat dilakukan dimanapun, kapanpun serta dapat memenuhi kebutuhan lembaga akan informasi secara maksimal. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini yaitu model proses prototype, metode ini diharapkan untuk bisa melakukan pengecekan model kerja melalui proses interaksi dan berulang-ulang yang biasa digunakan ahli sistem informasi dan ahli bisnis. Hasil penelitian ini adalah Aplikasi Monitoring Realisasi Anggaran (MRA) Berbasis Android. Pembuatan aplikasi android ini telah terbukti bisa melakukan pengecekan data dan informasi penggunaan anggaran yang ada di BLK Lembang dan minimal operating sistem yang digunakan untuk menjalakan aplikasi ini adalah operating sistem kitkat atau lebih.

Published
2019-03-12
How to Cite
Alamsyah, N. (2019). Pembangunan Aplikasi Monitoring Realisasi Anggaran (MRA) Berbasis Android Pada Balai Latihan Kerja Lembang. Jurnal Ilmu Komputer, 10(01), 1-10. Retrieved from http://45.118.112.109/ojspasim/index.php/ilkom/article/view/146